[REVIEW] BLIV DRENCH ME MOISTURIZING CLEANSER - BEST CLEANSER TO CLEAN YOUR PORES


[SPONSORED POST] Untuk yang hobi dandan, pasti nggak asing dengan istilah cleanser. Cleanser, selain digunakan untuk membersihkan make up, sebetulnya juga memiliki manfaat lain sesuai dengan kandungan didalamnya, antara lain foaming cleanser yang baik untuk kulit berminyak, milk cleanser yang cocok untuk kulit kering, cleansil oil- cleansing balm yang cocok untuk kulit kering, lalu micellar water yang cocok untuk kulit sensitif, dan juga cleansing wipes yang lebih cocok digunakan saat travelling atau saat darurat.

Nah, kali ini aku akan mereview cleanser yang memiliki efek melembabkan kulit wajah, yaitu "BLIV DRENCH ME MOISTURIZING CLEANSER".

KLAIM PRODUK :

"this moisturizing cleanser frees your face from impurities, while ensuring your skin's much needed moisture never flees". (Pembersih wajah yang melembabkan, membersihkan wajah anda dari kotoran, dan tetap memastikan kelembaban yang dibutuhkan kulit anda tetap ada). 

MENGENAI PRODUK :

Awalnya aku mengira B.liv merupakan brand asal Korea, ternyata setelah aku cek lagi website nya : https://www.bliv.com/, B.liv merupakan brand asal Singapore.  B.liv mulai ada sejak tahun 2009, dan saat ini menjadi "Leading Brand in Pores Management Solution". B.liv menjadi satu- satunya over the counter skin care product yang melalui lebih dari 200 tes di professional skin care centre, sebelum produknya diluncurkan di pasaran, dan produknya sudah dipasarkan secara luas di Asia. Jadi sudah terjamin aman ya, terutama untuk kulit sensitif seperti kulitku :D.

Dikunjunganku ke Summer Beauty House, aku berkesempatan untuk mencoba produk ini untuk membersihkan make-up yang sudah aku coba. Sebelumnya aku sedang melakukan CC Cushion Swatches di tanganku, jadi aku memakai B.liv Drench Me Moisturizing Cleanser sebagai single make up remover nya.



PACKAGING :

Packaging B.liv sekilas terlihat seperti sabun/ shampoo dengan kemasan tube. Tube nya tidak terlalu lebar, jadi masih nyaman dipegang dengan satu tangan saja. Dikemasannya terdapat tulisan merek, sedangkan di bagian belakang terdapat penjelasan mengenai produknya dan ingredietns dari produk. Aku suka dominasi warna biru dan krem dikemasannya. Kesannya adem gitu hahahah

INGREDIENTS:









TEKSTUR PRODUK :

Bisa dilihat di gambar, dari segi tekstur B.Liv memiliki tekstur kental seperti sabun. Tapi tidak lengket, sangat mudah untuk dibaurkan dan tanpa dicampur air, jika dibaurkan ditangan akan mengeluarkan busa, dan sangat cepat mengangkat makeup. Aku cukup kaget karena betul betul nggak dibutuhkan effort lebih. Next time aku kayanya akan coba untuk menghapus lipstick matte buat lebih yakin kalo memang sebagus itu hasilnya hehe



KESIMPULAN :

  1. Personally, aku suka produk cleanser nya B.liv. Walaupun belum dipakai di wajah, tapi aku tidak merasa tanganku jadi kering setelah dibersihkan pakai B.liv Cleanser. Aku tetap merasa kulit tanganku lembab walaupun tidak pakai lotion lagi (Kulit badanku cukup kering, apalagi di ruangan ber AC)
  2. Wanginya enak dan segar, bukan wangi menyengat dan mengganggu
  3. Kemasannya cukup travel friendly. Tapi kalau dirasa cukup besar, tutup kemasannya masih bisa dibuka dan dipindahkan ke botol yang lebih kecil untuk travelling
  4. Teksturnya cukup kental. 1 pump sudah cukup untuk membersihkan CC Cushion yang aku baurkan ke seluruh punggung tangan
  5. Untuk harga, cukup mahal yaitu 25$, dan bisa di cek langsung di: https://www.bliv.com/index.php/shop/dehydration/drench-me
  6. Untuk pembelian, tentunya bisa melalui website resmi mereka , melalui official instagram mereka : https://www.instagram.com/bliv/, atau mungkin bisa join PO di onlineshop- onlineshop :D

Sekian dulu reviewnya, dan seperti biasa jika ada pertanyaan, bisa meninggalkan pertanyaan di "comment section" ya ! 

Terima kasih sudah membaca :D







Comments

Popular Posts