[REVIEW] L'OREAL HYDRA FRESH GENIUS MULTI ACTIVE 3 IN 1 CLOUD MOUSSE- FIRST IMPRESSION



[SPONSORED POST] Hola everyone! Kali ini aku mau review  L'OREAL HYDRA FRESH GENIUS MULTI ACTIVE 3 IN 1 CLOUD MOUSSE. Konon produk ini belum rilis di Indonesia, jadi aku happy banget berkesempatan buat mencoba ini. Seperti namanya, facial wash yang aku review kali ini bentuknya mousse, atau seperti gumpalan busa sabun yang lembut tapi teksturnya lebih padat dan bouncy. Facial wash dari loreal ini di klaim sebagai pembersih wajah untuk kulit berminyak dan berjerawat dan juga sensitif.

Oh ya, ini bukan kali pertama aku mereview facial wash dengan tekstur mousse, beberapa tahun lalu aku sempat mereview facial wash dengan tekstur mousse dari brand lain, yaitu Lancome Absolue Precious Pure (Sublime Cleansing Creamy Foam) . Nah sejauh ini menurutku dari segi tekstur hampir sama. Akan tetapi, Lancome Absolue Precious Pure (Sublime Cleansing Creamy Foam) dapat berfungsi sebagai masker, sedangkan L'OREAL HYDRA FRESH GENIUS MULTI ACTIVE 3 IN 1 CLOUD MOUSSE hanya sebagai facial wash saja.

Nah dibawah ini adalah foto- foto saat aku mencoba L'OREAL HYDRA FRESH GENIUS MULTI ACTIVE 3 IN 1 CLOUD MOUSSE ini. Kondisi wajahku lagi lumayan bagus, cuma karena lagi pake produk mild peeling jadi di bagian wajah agak kemerahan :

 L'OREAL HYDRA FRESH GENIUS MULTI ACTIVE 3 IN 1 CLOUD MOUSSE

Kemasannya tabung, 150ml. Agak berat tapi aku cukup yakin ini bisa dipakai cukup lama karena isinya yang lumayan banyak.


Untuk pemakaiannya sebetulnya nggak perlu sebanyak ini. Cuma aku agak terlalu keras menekan pump nya. 


Nah ini adalah penampakan di wajahku, karena menekan pump terlalu keras, sabunnya jadi bersisa cukup banyak di tangan.

 L'OREAL HYDRA FRESH GENIUS MULTI ACTIVE 3 IN 1 CLOUD MOUSSE

Dan ini setelah sabunnya dibilas. Seperti biasa, aku menunggu agak lama sebelum pakai skin care, Karena aku mau tau reaksinya di wajah bagaimana. Jadi, kurang lebih aku biarkan kulitku mengering selama 20 menit. Menurutku, facial foam ini tidak membuat wajah jadi kering atau perih. Tapi juga kurang melembabkan area T-Zone (wajahku sensitif dan cenderung kering di area T-Zone). Jadi pastinya masih dibutuhkan moisturizer tambahan ya..

Nilai plus nya adalah sejauh ini tidak membuat wajahku yang super sensifit ini jadi berjerawat, sehingga aku yakin kalau L'OREAL HYDRA FRESH GENIUS MULTI ACTIVE 3 IN 1 CLOUD MOUSSE bisa dijadikan alternatif untuk facial foam bagi wajah sensitif. Tapi, bagi yang alergi dengan fragrance ataupun kandungan alkohol, aku sarankan tidak terlalu sering menggunakan L'OREAL HYDRA FRESH GENIUS MULTI ACTIVE 3 IN 1 CLOUD MOUSSE, agar wajah tidak mudah breakout. 

Nah, untuk ingredients dari skincare nya, aku sudah coba research dari website www.skincarisma.com dan ini hasilnya :

 L'OREAL HYDRA FRESH GENIUS MULTI ACTIVE 3 IN 1 CLOUD MOUSSE INGREDIENTS

 L'OREAL HYDRA FRESH GENIUS MULTI ACTIVE 3 IN 1 CLOUD MOUSSE INGREDIENTS

 L'OREAL HYDRA FRESH GENIUS MULTI ACTIVE 3 IN 1 CLOUD MOUSSE INGREDIENTS

 L'OREAL HYDRA FRESH GENIUS MULTI ACTIVE 3 IN 1 CLOUD MOUSSE INGREDIENTS

 L'OREAL HYDRA FRESH GENIUS MULTI ACTIVE 3 IN 1 CLOUD MOUSSE INGREDIENTS

 L'OREAL HYDRA FRESH GENIUS MULTI ACTIVE 3 IN 1 CLOUD MOUSSE INGREDIENTS

 L'OREAL HYDRA FRESH GENIUS MULTI ACTIVE 3 IN 1 CLOUD MOUSSE INGREDIENTS



Untuk sementara karena produknya belum dijual di Indonesia, mungkin kalau mau coba bisa by Pre Order ke online shop ya :D. Maaf banget jawabannya kurang membantu, karena ini adalah hadiah giveaway.. :)) . 

Dan, review ini akan aku update 3 bulan lagi ya, supaya aku benar- benar tau gimana reaksinya di kulitku, apakah benar- benar suitable sebagai pembersih wajah untuk kulit berminyak dan berjerawat  dan juga sensitif, atau tidak. Sekian dulu first impression-ku mengenai L'OREAL HYDRA FRESH GENIUS MULTI ACTIVE 3 IN 1 CLOUD MOUSSE. Thank you for reading!




Comments

  1. Duh, kepo deh sama produk ini, nungguin update-an nya, semoga cocok neh buat acne prone dan oily skin.

    ReplyDelete
    Replies
    1. hi rima. so far oke nihh aku udah pake 2 mingguan. ngga bikin break out sama skali. downside nya hanya bikin kulit jadi kering kalau dipake keseringan huhu :( jadi aku pake ini diselang seling deh sama facial wash hadalabo ku.

      Delete

Post a Comment

Terima kasih sudah meninggalkan komentar! Saya membaca dan membalas semua komentar yang ditinggalkan disini. Mohon maaf, untuk komentar yang memiliki link hidup, bernada melecehkan dan mengandung unsur SARA, akan saya hapus seketika.

Popular Posts