[Review] ZAP Photo Facial Acne- My First Time Doing Acne Treatment at ZAP !



Hai semua!

Kali ini, aku kembali lagi dengan review mengenai klinik kecantikan. Beberapa hari yang lalu aku mendapat kesempatan untuk berkunjung ke ZAP Clinic - Puri Indah untuk mencoba salah satu treatment andalan mereka, yaitu Photo Facial, spesifiknya adalah ZAP Photo Facial Acne. 

Buat kalian yang belum tau, ZAP adalah klinik kecantikan yang terkenal dengan spesialis perawatan untuk menghilangkan bulu di tubuh secara permanen, cepat, aman, dan tanpa rasa sakit. 

Dan tidak hanya hair removal loh, saat ini ZAP juga menyediakan perawatan wajah untuk kita semua, yang ditangani oleh dokter yang tentunya sudah berpengalaman di bidangnya.





Seperti namanya, ZAP Photo Facial Acne ini, dikhususkan untuk wajah yang memiliki masalah, terutama masalah jerawat. Pada saat mencoba treatment ini, kebetulan wajahku memang sedang berjerawat, pasca PMS. Jadi memang terdapat beberapa jerawat yang mengganggu di wajahku.

Nah sebelum aku bercerita lebih lanjut mengenai pengalamanku, aku mau sharing informasi sedikit mengenai perawatan ZAP Photo Facial. ZAP Photo Facial Acne adalah perawatan yang ditujukan ke lapisan dermis sampai dengan epidermis kulit, agar kulit kita terlihat lebih sehat dan glowing.

Perawatan di ZAP juga sangat menyenangkan karena dilayani oleh customer service yang ramah. Pertama - tama aku disuguhi minum, lalu ditanya mau melakukan perawatan apa. Setelah itu, aku diminta mengisi data diriku. dipanggil keruangan dokter untuk melakukan konsultasi. Selesai konsultasi, aku diminta untuk naik ke lantai 3, keruangan perawatan.

Ruangan treatment di ZAP

Sedangkan mengenai perawatan ZAP Photo Facial Acne yang aku jalankan, terdiri dari 3 step. Yaitu :

  • Untuk first timer seperti aku, diwajibkan untuk konsultasi terlebih dahulu mengenai kondisi kulitku.
credit photo to zap.co.id

  • Membersihkan wajah dengan pembersih wajah, yang dilakukan oleh beautician di ZAP
  • Face Toning-- menggunakan mesin laser, dan ditujukan langsung ke titik- titik jerawat. Setelah itu dilakukan laser secara menyeluruh di seluruh wajah kita, dalam 2 putaran. Kegunaannya untuk mengurangi hiperpigmentasi, mengurangi peradangan dan jerawat, juga untuk melembabkan dan membuat kulit semakin kenyal dan cerah. Rasanya agak perih sedikit terutama untuk spot jerawatku. Tapi overall masih bisa ditolerir rasa sakitnya.
credit photo to zap.co.id
  • Alma Rejuvenation -- Menggunakan formulated gel yang sangat dingin, Alma rejuvenation menggunakan teknologi IPL terbaru, yang difokuskan untuk mengurangi hiperpigmentasi di lapisan epidermis kulit paling atas
credit photo to zap.co.id

  • Oxy Infusion-- merupakan soft peel treatment yang berfungsi untuk membersihkan dan melembabkan kulit



credit photo to zap.co.id
  • Yang terakhir adalah wajahku dioleskan krim anti iritasi dan juga sunscreen secara merata keseluruh wajah


Dan ini adalah my After treatment happy face!

Aku suka banget sama treatment ini, karena hasilnya langsung terlihat. Setelah itu aku tidak memakai make-up, akan tetapi wajahku tetap terlihat cerah dan kenyal. Jerawatku pun langsung mengering di keesokan harinya. Oh iya, Agar hasilnya bertahan lama, treatment ini lebih baik jika dilakukan 1 minggu satu kali secara rutin. 

Overall aku senang banget dikasih kesempatan oleh Clozette Indonesia untuk mencoba treatment ini. Dan terima kasih juga tentunya untuk ZAP Clinic Team!

Untuk keterangan lebin lanjut mengenai treatment, bisa dibaca di website ini ya : http://zapclinic.com/

Thank you and see you on my next post!






Comments

Popular Posts